Review Produk

Kelebihan Belajar Bahasa Mandarin Online di LingoAce, Program dan Kelas Berkualitas

Retnamudiasih.com – Mengajarkan bahasa Mandarin kepada anak sejak dini, sangat berperan untuk membantunya menguasai bahasa tersebut lebih baik. Terutama jika dibandingkan ketika baru akan belajar bahasa Mandarin setelah dewasa.

Anda bisa memilih lembaga kursus sekelas LingoAce, yang sudah terbukti punya program dan kelas dengan kualitas terbaik. Sehingga anak bisa cepat paham, semua seluk beluk bahasa Mandarin dari dasar hingga yang sulit sekalipun.

Kelebihan Belajar Bahasa Mandarin Online di LingoAce, Program dan Kelas Berkualitas

Seperti Apa Kelebihan Program dan Kelas di LingoAce?

Ada dua program yang selama ini dijalankan oleh LingoAce, sudah berhasil meluluskan banyak anak menjadi mahir berbahasa Mandarin. Ada yang namanya program internasional dan Singapura.


Masing-masing program akan diterapkan sesuai dengan kebutuhan siswa, umurnya, dan juga tujuan kursusnya.

● Program Internasional
Program internasional yang digunakan sudah diakreditasi secara global, dengan beberapa level materi dan target pembelajaran masing-masing.

1. Level 1
Pada level ini anak anak diberikan pemahaman, tentang frasa dan kalimat yang umum digunakan dalam bahasa Mandarin.

Cara mengajarkannya juga diselingi dengan kreativitas konten, supaya anak bisa lebih cepat mengerti dan bisa mencoba kalimat-kalimat tersebut lebih cepat.

2. Level 2
Anak akan belajar tentang frasa sederhana dan kalimat-kalimat simple, termasuk melakukan komunikasi dengan kalimat tersebut.

Untuk lebih mempercepat pemahaman, guru akan memberikan latihan unik dan menyenangkan.

3. Level 3
Anak sudah bisa menguasai bahasa dasar Mandarin, menggunakannya dalam komunikasi sehari-hari.

4. Level 4
Sudah bisa melakukan komunikasi dengan bahasa dasar Mandarin, tapi cakupannya lebih luas. Baik itu di lingkungan sekitar, sekolah, hingga profesional atau si anak bisa menjadikannya bahasa harian selain bahasa yang biasa dipakai sehari-hari.

● Program Singapura
Program ini sesuai dengan silabus dari Kementerian Pendidikan Singapura, yang akan membantu anak-anak pintar berbahasa Mandarin lebih cepat.

Baca Juga  Mengenali Beberapa Jenis Alergi Pada Anak & Solusinya

1. Basic
Pada level ini anak Anda akan memasuki materi bagaimana pengucapan dasar dari kata-kata dalam bahasa Mandarin.

Diantaranya mengucapkan nama sendiri, berkenalan, bertanya, serta menjawab berbagai pertanyaan dasar.

Anak juga akan dibantu untuk bisa mengekspresikan diri mereka dalam bahasa Mandarin, sesuai dengan kondisi hidupnya sehari-hari.

2. Intermediate
Berlanjut pada memberikan materi, untuk melatih anak paham bagian rumit dari bahasa Mandarin. Termasuk memahami arti idiom dan ungkapan sederhana lainnya, yang sering digunakan dalam bahasa tersebut.

3. Advance
Level tertinggi adalah, mengajarkan anak agar bisa bicara berbagai topik dalam bahasa Mandarin. Kemudian, bisa paham komunikasi bahasa Mandarin yang didengar hingga struktur dari bahasa tersebut.

Program apapun yang dipilih, akan diterapkan dengan sistem yang terpadu dan melibatkan interaksi maksimal antara guru dan siswa. Sehingga anak jadi lebih terbiasa berinteraksi menggunakan bahasa tersebut.

Sudah tak sabar untuk belajar bahasa Mandarin online dengan LingoAce? Anda bisa langsung mencoba kelas Mandarin gratisnya dengan melalui tautan ini, lalu ikuti prosedur pendaftaran dan jadilah bukti kehebatan buah hati Anda menggunakan bahasa Mandarin dalam waktu singkat.


Tagged , ,

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *