Review Makanan, Tips & Trik

Cara Menyimpan Permen Agar Awet

Retnamudiasih.com – Cara menyimpan permen agar awet bukanlah suatu hal yang sulit loh Yupiers. Tak seperti jenis makanan lainnya yang apabila disimpan ditempat sembarangan akan cepat basi atau meleleh.

Tetapi sebagai pecinta permen, Yupiers juga harus tahu kalau permen juga bisa berubah citra rasanya kalau cara menyimpannya juga salah. Hal ini tentu saja membuat Yupiers tidak selera lagi saat memakannya.

Cara Menyimpan Permen Agar Awet dan Tak Berubah Rasanya
Permen Yupi bolicious

Nah, daripada Yupiers kehilangan selera makan permen, sebaiknya ketahui cara menyimpan permen agar tetap awet berikut ini.

Cara Menyimpan Permen Agar Tetap Awet

Permen merupakan salah satu makanan yang cenderung disenangi oleh anak-anak bahkan orang dewasa. Rasanya yang manis ini berasal dari bahan dasar gula yang terkenal memiliki kekuatan hingga 2 tahun.


Walaupun permen memiliki ketahanan yang lama, namun rasa dan bentuknya bisa berubah menjadi lembek bahkan bisa berjamur. Maka dari itu, yuk ketahui cara menyimpan permen yang benar.

1. Disimpan pada Wadah yang Tertutup

Permen harus Yupiers simpan pada wadah yang tertutup tanpa ada celahnya, seperti toples atau pada pembungkusnya. Jangan sampai Yupiers biarkan pada udara yang terbuka karena akan menyebabkan citra rasanya hilang.

2. Hindari tempat Panas

Cukup hindari permen dari tempat yang panas, ini bukan berarti kamu harus menyimpannya di kulkas ya, karena permen tidak akan basi atau meleleh kalau tidak dimasukan kulkas. Hanya saja hindari tempat yang sekiranya mudah terkena panas seperti kompor atau sinar matahari.

3. Hindari tempat Lembab

Permen yang berbahan dasar gula akan mudah menggumpal dan benyek hingga berair jika ditaruh pada tempat yang lembab. Jadi setelah mengambil permen dari toples pastikan tidak ada air yang terciprat di dalamnya. Selain menggumpal dan benyek, tempat yang lembab juga dapat membuat permen berjamur.

Baca Juga  5 Tips Sebelum Berwisata Offroad

4. Disimpan dekat Daun Jeruk atau Cengkeh

Akan lebih baik lagi kalau toples permen Yupiers disimpan dekat daun jeruk atau cengkeh. Hal ini dapat mencegah datangnya semut yang dapat mengerubuti permen, kalau sudah begini Yupiers bakal kehilangan selera makan permen bukan?

5. Disimpan pada Wadah Plastik atau Kaca

Menyimpan permen di wadah berbahan plastik atau kaca akan membuat permen lebih awet dan tetap memiliki tekstur pada umumnya. Yupiers bisa tetap enak mengkonsumsinya walaupun sudah disimpan lama, kecuali kalau sudah lewat batas expired ya.

Cara Menyimpan Permen Agar Tetap Awet Ala Yupi Gummy

Menyimpan permen yupi agar tetap awet juga sama dengan cara-cara diatas. Permen seperti Yupi bolicious rasanya akan tetap enak kalau Yupiers menyimpannya pada wadah yang tertutup dan terhindar dari panas atau kelembaban.

Yupiers tak perlu menyimpan permen yupi di kulkas bahkan di freezer karena permen bukanlah suatu hal yang mudah basi atau meleleh. Malahan kalau Yupiers simpan di kulkas teksturnya akan berubah menjadi keras.

Kecuali kalau Yupiers memang menyukai permen bertekstur beku, tentu saja bukan menjadi masalah, yang penting sesuai dengan selera Yupiers.

Nah Yupiers, sekarang sudah paham kan cara menyimpan permen agar tetap awet? Intinya jauhkan permen yupi dari tempat yang lembab, panas dan tidak tertutup, karena nantinya akan mudah benyek, berair dan bahkan berjamur.

Yuk, Cobain Produk Yupi Gummy Sekarang!

Produk Yupi Gummy menghadirkan berbagai aneka permen dengan rasa terbaik dan bentuk yang unik-unik, Yupiers bisa mendapatkan permen yupi di website yupiland.com atau berbagai toko, minimarket, supermarket dan marketplace Indonesia.

Jangan lupa menerapkan cara menyimpan yupi agar tetap awet supaya Yupiers tidak kehilangan citra rasa dari permen Yupi Gummy!

Baca Juga  9 Situs Penyedia Layanan Domain Gratis Selamanya

Tagged , ,

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *