Retnamudiasih.com – Masih ingat dengan pasar ngasem yogyakarta? pasar yang menjadi salah satu landmark kota jogja karena keberadaannya yang melegenda,dekat dengan tamansari.Selama berpuluh-puluh tahun para pedagang melakukan aktivitas jual beli satwa dengan kondisinya yang saat ini masih agak kumuh, becek, dan gelap.Namun seiring berjalannya waktu dan upaya penataan kota jogja.Pada tanggal 22 Maret 2010 Pemerintah merelokasi semua penjual hewan dipasar burung ngasem ke bursa argo jaya (BAJ).Boyongan pedagang yang dikonsep dalam bentuk kirab budaya pun dilakukan.
Bursa Argo Jogja terletak di daerah dongkelan, jalan bantul km.1 yogyakarta.Tempat yang dulunya hanya digunakan
sebagai bursa tanaman hias, kini bertambah dengan adanya para pedagang burung yang di boyong dari pasar ngasem.Dan sekarang berganti nama menjadi Pasar Satwa dan Tanaman hias Yogyakarta (PASTY).
Sepanjang jalan Dongkelan PASTY dibagi menjadi 2 lokasi. Sebelah Timur meliputi pasar burung dan pasar hewan,
sementara di sebelah barat adalah wilayah untuk tanaman hias.Selain lokasinya yang cukup strategis,berada dipinggir jalan dongkelan sebelum ringroad selatan menuju daerah bantulan,pemindahan ditempat tersebut juga membawa dampak positif bagi para penjual maupun para pembeli.


Disamping tempatnya yang lebih bersih, penataan dari wilayah ruko-rukonya relatif lebih baik dan didukung oleh lokasi parkir yang begitu luas serta berbagai fasilitas seperti mushola, food court, tempat bermain anak-anak, kamar mandi, semua tersedia.

Kebetulan minggu kemarin rencana saya mau ke imogiri main ke rumah teman, berhubung yang bersangkutan baru ada acara akhirnya saya sempatkan mampir sebentar ke dongkelan karena kebetulan juga satu arah keselatan, begitu masuk diparkiran ternyata saat itu ramai betul banyak sekali pengunjung pasar yang datang, wajar saja karena hari libur.
Untuk dapat masuk ke pasar satwa baik pengunjung maupun penjual tidak dipungut retribusi masuk, hanya bayar parkir Rp.1.000,-/motor. Cukup murah bukan?

Tak heran banyak orang tua yang membawa anak-anaknya ikut serta mengunjungi tempat ini, selain terdapat area bermain.Ada juga yang barangkali ingin memperkenalkan anaknya pada hewan-hewan yang berada di pasar hewan tersebut,atau mungkin karena memang ingin membeli salah satu satwa yang ada dipasar satwa pasty.who know?
Berbagai jenis burung dapat kalian temukan disini, mulai dari burung beo, burung nuri, burung gereja,berbagai unggas, reptil, hamster, ikan, anjing, kucing, tokek,kelinci dll.Semua tersimpan dalam kandang yang beraneka ragam bentuk dan warnanya.


Untuk mendapatkan harga yang murah, kalian juga bisa tawar-menawar terlebih dahulu sebelum membeli satwa yang kalian inginkan.Ada harga yang memang sudah pas dan ada juga barang yang bisa ditawar.Yang pasti kalau saya pribadi nih, biasanya sebelum membeli hewan disana, biasanya berkeliling dulu lihat-lihat hewan yang ditawarkan di kios lain, barangkali selain bisa membandingkan harga kita juga bisa mendapatkan hewan yang lebih bagus karena memang banyak sekali pilihannya.

Sering juga berbagai pertunjukaan digelar oleh para penjual burung.Misalnya saja pertunjukkan suara burung, pertunjukkan merpati-merpati gaburan andalan mereka untuk kembali ke sangkarnya. Para penjual berharap agar setelah pertunjukkan usai, orang tertarik untuk membelinya dengan harga yang mahal.

Selain jual beli satwa, kalian juga bisa lho berbelanja makanan satwa, kandang satwa, dan ataupun kebutuhan untuk pemeliharaan hewan dirumah, semua bisa kalian cari disini, lumayan lengkap dan harganya pun cukup terjangkau.

Kalau kalian lelah berkeliling, atau lapar? kalian dapat beristirahat dan tak perlu khawatir karena di pasar satwa ini banyak warung makan food court dengan berbagai jenis makanan serta banyak juga penjual keliling yang menjajakan jualannya dengan bersepeda.


Nah, jika kalian main ke jogja jangan lewatkan pasar satwa satu ini, selain menarik untuk dikunjungi kalian juga bisa menjual dan membeli, atau sekedar melihat-lihat pertunjukan para burung dengan segala kelebihannya.
PASTY – Pasar satwa dan tanaman hias :
Terletak di Dongkelan Jl Bantul KM 1 no 141 Yogyakarta
telp. 0274- 413474
buka mulai 08.00-17.00 wib
Kamu beli apa saja di sana. Aku terakhir kali ke pasar burung ketika masih di pasar Ngasem dulu
kmrn cuma liat2 aj sii mas jar, gak beli apa2, pengen beli burung tapi gak bisa ngerawatnya 😀
Sering ke pasty tapi cuma liat-liat aja haha
Artikel yang bagus, terimakasih sharingnya, silahkan kunjungi
website kami