Retnamudiasih.com – Halo! Semoga kalian baik-baik saja dimanapun berada ya. Jadi beberapa hari yang lalu aku mendapatkan paket face care scarlett dan produk terbarunya scarlett yaitu Glowtening Serum. So, kali ini aku bakal kasih sedikit review tentang Glowtening Serum. Buat kalian yang juga sedang bingung cari serum barangkali bisa jadi rekomendasi nih untuk kalian, yang jelas BPOM dan juga aman di pakai. Terbukti ketika saya memakainya. Gak nyesel dan seneng banget saya bisa menjadi bagian dari Scarlett baik produk skincare nya maupun facecarenya, semua saya suka semua saya cocok.
Serum terbaru Scarlett ini mengandung tranexamide acid yang membantu meredakan peradangan kulit dan melindungi kulit dari sinar UV, niacinamide yang membantu mengatasi masalah kulit berjerawat serta menyamarkan noda hitam, geranium oil yang berfungsi untuk menyamarkan garis halus dan memperlambat penuaan, serta allantonin yang berfungsi sebagai antioksidan yang mampu merangsang pertumbuhan kolagen pada kulit.
Sama kayak produk Scarlett lainnya, Scarlett Glowtening Serum diproduksi oleh PT. Sinar Alfa Omega, Banten. Produk ini termasuk produk lokal dan sudah terdaftar di BPOM. Jadi, kita nggak perlu ragu tentang keamanan produk ini.
Selama PPKM ini. Salah satu bentuk me time aku adalah dengan merawat wajah yang jadi sumber harapan penyedia senyuman bagi semua orang. Nah, omong-omong soal merawat wajah, beberapa waktu yang lalu, aku sempat sharing tentang pengalaman menggunakan rangkaian Face Care dari Scarlett Whitening yang Brightly Series. Semoga kalian udah baca juga.
Setelah kurang lebih satu bulan pakai Face Care Scarlett Whitening Brightly Series jujur kulit wajah saya jadi lebih cerah dan terlihat segar dari biasanya 🙂
Dari pengalaman aku memakai produk Scarlett Whitening mulai dari body care dan face care yang kesemuanya terbukti cocok untuk kulit, aku pun jadi suka kepo tiap kali Scarlett Whitening launching produk-produk terbarunya. Alhasil ketemulah sama yang baru yaitu Glowtening Serum.
Glowtening Serum? Kalau teman-teman ada yang ingin tau juga seperti apa serum terbaru dari Scarlett Whitening ini dan bagaimana efeknya ke wajah aku selama satu minggu ini, yuk kita coba ulas sama-sama ya 🙂
Scarlett Whitening Glowtening Serum
Scarlett Whitening Glowtening Serum ini adalah serum terbaru yang dikeluarkan Scarlett Whitening. Glowtening Serum ini bisa menjadi jawaban bagi teman-teman mama yang ingin kulit wajahnya terlihat lebih glowing sekaligus brightening juga.
Lalu apa bedanya Glowtening Serum ini dengan Brightening Ever After Serum dari Brightly Series atau Acne Serum dari Acne Series? Kalau menurut aku sih sedikit beda, karena Brightening Ever After Serum atau Acne Serum bisa dipakai secara single apply, nah kalau Glowtening Serum disarankan untuk diaplikasikan bersamaan dengan Brightening Ever After Serum ataupun Acne Serum.
Kemasan
Scarlett Whitening Glowtening Serum dikemas di dalam wadah botol kaca berukuran 15 ml dengan penutup yang dilengkapi pipet sama seperti Brightening Ever After Serum ataupun Acne Serum.
Untuk stiker hologram nya agak sedikit berbeda dengan produk Scarlett yang lain, yang biasanya berupa stiker hologram berbentuk kotak, nah di Glowtening Serum stiker hologram nya berupa pita kecil yang tertempel mengelilingi bagian bawah botolnya.
Tekstur, Wangi dan Warna
Berbeda dengan Scarlett Brightening Ever After Serum yang bertekstur sedikit cair dan berwarna bening, Glowtening Serum memiliki tekstur yang cenderung seperti lotion dan berwarna putih susu. Untuk wanginya sedikit tercium wangi Aloe Vera yang cenderung samar.
Yang saya suka dari rangkaian face care Scarlett, semua produknya memiliki wangi yang tidak begitu menyengat di hidung jadi tergolong nyaman untuk digunakan sehari-hari.
Experience
Sama seperti pengalaman menggunakan rangkaian face care Scarlett Whitening yang sebelumnya, di awal saya coba mengaplikasikan Glowtening Serum secara tipis-tipis lebih dulu untuk mengecek apakah kulit saya menunjukkan tanda reaksi alergi atau tidak. Alhamdulillah ternyata aman-aman saja.
Menurut saya, setelah lebih dari seminggu pemakaian, Glowtening Serum ini benar-benar membuat tekstur kulit saya jauh lebih baik dari sebelumnya. Kulit wajah jadi terasa lebih kenyal, mirip-mirip lah dengan wajah anak saya yang masih kanak-kanak, jadi cubitable gitu.
Packaging
Untuk packaging luar Scarlett Glowtening Serum menggunakan kotak karton berukuran 9,5 x 4 x 4 cm. Pada kemasan kotak nya juga terdapat stiker hologram untuk menunjukkan keaslian produk dari Scarlett.
***
Serum ini juga diklami dapat meratakan warna kulit, mengendalikan prosuksi minyak berlebih, dan melembabkan kulit. Untuk kemasan serum ini seperti dua serum Scarlett yang lain, bedanya hanyalah stiker produk yang berwarna pink. Menggunakan botol kaca dan pipet. Untuk teksturnya seperti cream dan menurutku lebih berminyak daripada serum Scarlett yang lain, tapi daya serapnya masih lumayan cepat.
Cocok juga untuk kulit berminyak. Namun, memang hasilnya agak lama dan perlu rutin untuk pemakaiannya. Selamat mencoba ya!
- Tranexamide Acid: meredakan peradangan kulit, melindungi kulit dari sinar UV, dan
meratakan warna kulit. - Niacinamide : melembabkan kulit, mengatasi jerawat, menyamarkan noda hitam, dan
mengendalikan produksi minyak pada wajah. - Geranium Oil: Menyamarkan garis – garis halus pada wajah serta mengencangkan kulit
dan memperlambat efek penuaan. - Allantoin : sebagai antioksidan yang tinggi, sehingga mampu merangsang pertumbuhan
kolagen pada kulit
Cara Pakai :
Teteskan 2-3 tetes serum, usap dan pijat secara perlahan sampai merata pada kulit wajah. Diamkan beberapa saat agar serum meresap ke kulit. Glowtening Serum dapat digunakan bersamaaan dengan Rangkaian Face Care Scarlett baik Brightly Series maupun Acne Series.
Tranexamide Acid, Niacinamide, Aloe Vera Extract, Allantoin, Licorice Extract, Calendula Oil, Geranium Oil, Olive Oil
Dari pengalaman saya menggunakan Scarlett Whitening Glowtening Serum, menurut aku serum ini tergolong recommended untuk dicoba teman-teman. Yang pasti aman dan sesuai harapan aku.
Glowtening Serum dapat digunakan bersamaan dengan rangkaian Face Care Scarlett baik Brightly Series maupun Acne Series,contohnya seperti :
Brightly Series
- Saat pemakaian Brightly Serum dapat dikombinasikan dengan menggunakan Glowtening Serum.
- Penggunaan Brightly Series + Glowtening Serum dapat memaksimalkan untuk mendapatkan kulit yang cerah, glowing dan sehat.
- Selain itu juga dapat membantu memaksimalkan dalam memudarkan bekas jerawat / noda hitam.
Acne Series
- Jika pada umumnya kulit yang e\berjerawat tidak disarankan memakai produk mencerahkan, namun saat pemakaian Acne serum dapat dikombinasikan dengan menggunakan Glowtening serum.
- Jadi penggunaan Acne Series + Glowtening Serum dapat membantu menyembuhkan atau meredakan peradangan jerawat/ beruntusan, juga bisa membantu mencerahkan kulit dan memudarkan bekas jerawat/ noda hitam.
Kalau teman-teman ada yang juga ingin mencoba Scarlett Whitening Glowtening Serum, seperti biasa teman-teman bisa order melalui :
- Line : @Scarlett_whitening
- Shopee : Scarlett_Whitening dan
- Shopee Mall : Scarlett Whitening Official Shop, juga
- WhatsApp : (0877-0035-3000)
Anyway, teman-teman ada yang juga punya pengalaman pakai Glowtening Serum dari Scarlett Whitening? Yuk, sharing sama-sama disini 🙂 Ditunggu juga pengalaman kalian setelah menggunakan Glowtening Serumnya yaa.