Tips & Trik

Tools Gratis Untuk Riset Keyword

Retnamudiasih.com – Tools Gratis Untuk Riset Keyword. Salah satu faktor yang mendukung keberhasilan optimalisasi SEO (Search Engine Optimization) sebuah website adalah dengan menargetkan kata kunci yang tepat untuk website maupun konten di website yang kita miliki. Untuk menemukan kata kunci yang tepat tersebut, terlebih dahulu kita perlu melakukan riset keyword. Mengingat banyaknya jumlah pengguna internet saat ini yang telah mencapai 4 miliar user dan terus bertambah (sumber: Internet Live Stats). Untuk membantu kamu melakukan riset keyword, ada 5 SEO tools gratis yang bisa kamu gunakan untuk riset keyword, apa saja? Berikut ulasannya.

Tools Gratis Riset Keyword
Source : unsplash

1. Ubersuggest
Ubersuggest adalah tools gratis yang disediakan oleh Neil Patel. Ubersuggest menawarkan beberapa fitur yang sangat lengkap. Mulai dari overview performa domain, laporan efektivitas SEO per halaman, rekomendasi keywords, ide-ide konten, dan data backlink. Dan fitur yang berkaitan dengan riset keyword, ada dua fitur yang bisa kamu dapatkan, yakni keyword ideas dan content ideas. Dari semua daftar konten, kamu juga bisa melihat estimasi jumlah pengunjung, backlink, dan social shares di Pinterest dan Facebook. Kamu juga bisa membuka konten-konten tersebut untuk mengetahui konten apa saja yang dibuat oleh kompetitor.

a. Keyword Ideas
Melalui keyword ideas, ubersuggest akan memberikan daftar rekomendasi kata kunci. Setiap rekomendasi keywords yang diberikan dilengkapi dengan data berupa volume, biaya cost per click (CPC) untuk iklan, kompetisi kata kunci di kategori paid search, serta kompetisi kata kunci secara SEO.

b. Content Idea
Melalui tools ini, Ubersuggest akan menampilkan semua konten yang berkaitan dengan kata kunci yang kamu butuhkan.

2. Moz
Moz menjadi salah satu SEO tools yang cukup populer dan telah digunakan banyak orang di dunia. Moz akan menampilkan beberapa kata kunci dan volume pencarian setiap bulannya (monthly volume). Moz juga akan menampilkan SERP Analysis yang berisi beberapa konten yang berhubungan kata kunci yang kamu butuhkan. Tentu ini akan membantu kamu menemukan ide konten yang sesuai dengan kata kunci yang kamu butuhkan.


Cara menggunakan Moz:
a. Buka Moz. Masukkan kata kunci baru dan klik “ search keywords now”.

Baca Juga  Manfaat Dari Ngeblog/Blogging Yang Bisa Kita Peroleh

b. Moz akan menampilkan beberapa kata kunci beserta volume pencarian setiap bulannya.

c. Dan hasil SERP Analysis, dimana-masing website dilengkapi dengan Page Authority (PA) dan Domain Authority (DA).

3. KWFinder
Hampir sama dengan Ubersuggest, KWFinder juga SEO tools gratis yang bisa kamu gunakan untuk menemukan keyword yang tepat untuk website atau blog kamu. Tools ini menampilkan informasi yang cukup lengkap.

Berikut Cara Menggunakan KWFinder:
a. Buka KWFinder .

b. Masukkan topik website (kata kunci baru), negara, bahasa, dan klik “Find Keyword”.

c. Di sebelah kiri kamu bisa melihat beberapa saran kata kunci yang dilengkapi dengan tren pemakaian keyword dalam 12 bulan terakhir, volume pencarian, rate CPC dan PPC, serta tingkat kesulitan keyword secara SEO (KD).

d. Dan disebelah kanan kamu bisa melihat performa SERP kata kunci yang kamu masukkan (SEO Difficult dan Search Volume). Serta beberapa website yang menempati ranking teratas akan dianalisis dengan angka domain authority, page authority, citation flow, trust flows, backlink, social shares di Facebook, link profile strength, dan estimasi pengunjung per bulan.

4. Wordtracker
Tools selanjutnya yang bisa kita gunakan adalah wordtracker. Hanya dengan satu halaman saja, kamu bisa menemukan beberapa kata kunci yang sudah dilengkapi dengan volume pencarian, tingkat competition, dan mengetahui jumlah sebuah kata kunci muncul di tag judul dan tag backlink .

Cara menggunakan wordtracker:
a. Buka wordtracker.

b. Masukkan kata kunci baru dan klik “Search”.

c. Wordtracker akan menampilkan beberapa kata kunci yang sesuai dengan kebutuhan kamu.

d. Kamu juga bisa menemukan saran kata kunci untuk beberapa mesin pencarian lain (selain Google). Misalnya Amazon, Youtube, dan eBay.

Baca Juga  Cara Membuat Sambal Terasi Goreng Udang Petai

5. Google Suggest
Cara terakhir yaitu menggunakan Google Suggest. Cara ini merupakan cara yang paling banyak digunakan dan paling mudah untuk dilakukan. Tinggal memasukkan kata kunci pada kotak pencarian Google. Google akan menampilkan beberapa kata kunci yang sering digunakan oleh pengguna Google.


Tagged

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *